TAMRI LAKUKAN PENGECEKAN DATA DUKUNGAN DPD
|
Anggota Bawaslu Provinsi Lampung, Tamri bersama Tim Bawaslu Kabupaten Pesawaran melakukan pengecekan terhadap data vermin perbaikan DPD
#SahabatBawaslu Kabupaten Pesawaran, Pelaksanaan Verifikasi Administrasi (Vermin) Perbaikan Dukungan Calon Anggota DPD Pemilu Tahun 2024 di Provinsi Lampung sudah dimulai sejak tanggal 23 Januari 2023 dan di jadwalkan akan berakhir pada tanggal 1 Februari 2023.
Dalam rangka memastikan data dukungan vermin tersebut. Anggota Bawaslu Provinsi Lampung, Tamri melakukan pengecekan secara langsung proses verifikasi administrasi perbaikan yang dilakukan oleh Tim KPU Kabupaten Pesawaran pada Sabtu, 28 Januari 2023 di kantor KPU Kabupaten Pesawaran.
Menurut Tamri, sapaan akrabnya. kegiatan ini merupakan salah satu cara membangun pola komunikasi dan koordinasi antara Bawaslu dan KPU, sehingga dapat terbangun sinergi yang baik kedepannya.
Tamri juga menyampaikan kepada KPU Kabupaten Pesawaran, bahwa kedepannya Pengawas Pemilu akan memaksimalkan fungsi pengawasan dan pencegahan di setiap tahapan Pemilu tahun 2024.
"terkait pencatutan nama dan/atau NIK, kami akan melakukan pengawasan dengan cara melakukan pengecekan secara hati-hati terhadap data dukungan Bacalon DPD yang terdapat di SILON, jika memang ditemukan adanya pencatutan. Kami akan melakukan pencegahan, dilanjutkan dengan saran perbaikan kepada jajaran KPU sesuai tingkatan untuk ditindaklanjuti oleh LO Bacalon DPD". tegasnya
Pada kesempatan ini, Tamri mengingatkan Tim Bawaslu Kabupaten Pesawaran untuk tetap melakukan pengawasan sesuai dengan jadwal yang telah di tetapkan, dan juga harus detail melakukan pengecekan terhadap data verifikasi administrasi perbaikan Bacalon DPD Pemilu Tahun 2024 ini.
Fotografer : Humas KPU Kabupaten Pesawaran
Penulis : Istiqomah